ASAHAN - Bupati Asahan H. Surya, BSc meresmikan Masjid Al-Istiqomah Desa Sumber Harapan, Kecamatan Tinggi Raja, Kabupaten Asahan, Sumatera Utara, pada hari Jumat, (31/03/2022).
Pada peresmian ini Ketua BKM Masjid Al-Istiqomah Misdianto mengucapkan terima kasih atas kehadiran Bupati Asahan beserta rombongan pada siang hari ini untuk meresmikan Masjid Al-Istiqomah Desa Harapan Kecamatan Tinggi Raja.
"Kehadiran Bupati Asahan merupakan suatu kebanggaan bagi kami jama'ah Masjid Al-Istiqomah dan masyarakat Desa Harapan, dan kami juga mengucapkan terima kasih kepada DPP GOWA Sumut Satriawan Guntur Zass yang telah banyak membantu kami masyarakat Desa Sumber Harapan, salah satunya menjembatani kami menghadirkan Bupati Asahan untuk meresmikan Masjid Al-Istiqomah di Desa kami ini", ucap Misdianto.
Sementara Tokoh Masyarakat Desa Harapan Ali Hasan mengatakan, kehadiran Bupati Asahan ke Masjid Al-Istiqomah Desa Sumber Harapan ini sudah kedua kalinya, yang pertama kehadiran Bupati Asahan untuk meletakkan batu pertama pembangunan Masjid Al-Istiqomah dan yang kedua pada hari ini untuk meresmikan Masjid Al-Istiqomah.
Lanjut Ali Hasan, "kami Jama'ah Masjid Al-Istiqomah dan masyarakat Desa Sumber Harapan mendoakan Bapak Bupati Asahan tetap diberikan kesehatan oleh Allah SWT, sehingga beliau dapat menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya."
Ali Hasan juga berharap kepada Bupati Asahan dapat memimpin Kabupaten Asahan dengan sebaik-baiknya dan memperhatikan Desa Sumber Harapan Kecamatan Tinggi Raja.
Dikesempatan yang sama Bupati Asahan H. Surya, BSc mengatakan, ada 4 prinsip yang perlu diperhatikan dan dipedomani dalam pengelolaan Masjid yaitu membina dan memelihara Masjid sesuai dengan tuntunan dan ajaran Islam, memelihara dan mempertahankan kehormatan Masjid sebagai lembaga kesatuan umat, membina dan memelihara silaturahmi sesama jama'ah Masjid dan masyarakat sekitarnya serta mengoptimalkan fungsi Masjid sebagai pusat dakwah dan syiar Islam yang menimbulkan simpati, kedamaian dan ketentraman bagi lingkungan sekitarnya.
Bupati Asahan juga mengucapkan, "terima kasih kepada jama'ah Masjid Al-Istiqomah dan Masyarakat Desa Sumber Harapan yang telah mendoakan saya tetap dalam keadaan sehat, dan saya akan berusaha semaksimal mungkin memimpin Kabupaten Asahan dengan sebaik-baiknya, sehingga apa yang ingin kita capai dapat terwujud, mewujudkan Asahan Sejahtera yang Religius dan Berkarakter."
"Kritik saya dalam memimpin Kabupaten Asahan, karena saya tidak alergi akan kritikan atau masukan yang diberikan masyarakat, apabila saya melakukan kesalahan dalam menjalankan roda Pemerintahan di Kabupaten Asahan", ucap Bupati Asahan mengakhiri bimbingan dan arahannya.
Diakhir kegiatan Bupati Asahan didampingi oleh Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Kadis Kominfo Kabupaten Asahan, Kabag Kesejahteraan Rakyat Setdakab Asahan, Kabag Umum Setdakab Asahan, Sekretaris Kecamatan Tinggi Raja, Kepala Desa Sumber Harapan, Ketua DPP Sumut, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat memotong pita dan menandatangani batu prasasti yang menandakan Masjid Al-Istiqomah Desa Sumber Harapan Kecamatan Tinggi Raja resmi dapat digunakan. Edward Banjarnahor